Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Apple Rilis Warna ‘Kuning Pisang’ Untuk iPhone 14 Dan 14 Plus
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Apple mengumumkan warna iPhone terbaru khusus untuk iPhone 14 dan 14 Plus. Warna kuning pastel yang lembut dan menenangkan akan hadir pada musim semi, menurut pengumuman Apple.

Apple memang sering mengeluarkan warna khusus untuk iterasi iPhone tertentu, seperti saat Apple mengeluarkan warna "Rose Gold" (merah muda keemasan) untuk iPhone 7, 6S, 6S Plus dan iPhone SE.

Maret lalu, Apple juga mengeluarkan warna unik "Alpine Green" untuk iPhone 13 dan 13 Pro, sebuah pilihan warna hijau tua yang cukup nyentrik dibandingkan warna kuning iPhone 14 yang rasanya lebih sesuai dengan tampilan klasik Apple yang lembut.

Baca Juga:
Mengapa Gen Z Lebih Memilih iPhone daripada Android?

Warna kuning pastel ini akan menjadi anggota baru dari deretan warna iPhone 13 dan 13 Pro yang telah ada saat ini, yaitu "Midnight" (abu-abu gelap), "Starlight" (putih), merah (cerah), biru (biru keabu-abuan), dan ungu (pastel).

Menarik untuk melihat jenis palet warna apa yang akan dirilis Apple untuk iPhone 15 mendatang, meskipun menurut rumor terbaru, orang mungkin lebih terpaku pada hardware layar ponsel Apple berikutnya.

Untuk soal harga, mengingat harga untuk warna terbaru iPhone 13 “Alpine Green” tetap sama seperti warna-warna lain yang ada di pasaran, diperkiran harga iPhone 14 dan 14 Plus warna kuning pastel ini pun bakal sama dengan harga yang beredar saat ini.

Baca Juga:
Apple Konfirmasi iPhone dengan USB-C

Harga iPhone 14

128GB : Rp 14.999.000 turun dari harga sebelumnya, Rp 15.999.000

256GB : Rp 17.999.000 turun harga dari sebelumnya, Rp 18.999.000

512GB : Rp 21.999.000, turun harga dari sebelumnya Rp 22.999.000

Harga iPhone 14 Plus

128GB : Rp 16.999.000 turun dari Rp 17.999.000

256GB : Rp 19.999.000 turun dari Rp 20.999.000

512GB : Rp 23.999.000 turun dari Rp 24.999.000

Perlu diingat bahwa harga di atas dapat berubah sesuai dengan kebijakan promosi dari para retailer Apple.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Galaxy S25 Bakal Beredar di Pasar Global Mulai Februari 2025?

3 Peningkatan yang Diharapkan Hadir di Apple iPhone SE 4