Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bermain Among Us Makin Seru, Bisa Kuda-kudaan di Hari April Mop
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Berita baik bagi penggemar Among Us! Game multiplayer online populer tersebut telah mengumumkan update terbarunya yang kini sudah tersedia untuk diunduh para gamers di PC, konsol, dan ponsel. Update ini mencakup beragam fitur baru dan perbaikan, termasuk mode baru bernama Horse Mode yang dirilis dalam rangka perayaan April Fools' Day, beberapa kosmetik baru, serta perbaikan bug.

Among Us merupakan game social deduction multiplayer online yang dikembangkan dan diterbitkan oleh studio game Innersloth pada tahun 2018. Dalam postingan di situs web resmi Innersloth, developer Among Us mengumumkan bahwa mereka akan membawa kembali mode Horse Mode yang populer, mulai tanggal 31 Maret hingga 2 April 2023 dalam rangka perayaan April Mop.

Baca Juga:
PUBG New State Bawa Karakter Among Us ke Arena Tempur

Dalam mode Horse Mode ini, semua Crewmates akan berubah menjadi karakter berbentuk kuda yang disebut "Horsemates". Para developer juga menambahkan mode baru bernama Horse Wrangling yang pada dasarnya adalah mode Hide n' Seek yang telah lama ada dalam Among Us dengan beberapa kejutan ekstra. Para pemain bisa login ke game pada tanggal-tanggal perayaan April Mop untuk melihat kejutan-kejutan lain yang telah disiapkan para developer. Selain itu, update baru ini juga memperkenalkan beberapa kosmetik baru; termasuk topi, papan nama, dan kaca helm.

Pemain dapat membeli item kosmetik baru ini dari toko in-game dengan menggunakan beans, namun Among Us menyatakan dalam situs resminya, bahwa beberapa harga papan nama telah disabotase oleh seorang “Impostor” sehingga harganya lebih murah dari seharusnya. Para developer akan memperbaiki kesalahan harga ini pada update berikutnya, namun saat ini pemain dapat menikmati harga diskon tersebut.

Selain kosmetik baru, update ini juga mencakup beberapa perbaikan bug. Player dalam mode Hide n' Seek tidak akan lagi terjebak dalam layar hitam jika Seeker meninggalkan game selama reveal screen. Setelah permainan dimulai, permainan akan diakhiri dengan 'Impostor Disconnected' jika Seeker baru tidak terpilih. Selain itu, panah penunjuk ‘Task’ tidak akan terjebak di layar setelah player mensabotase ‘Communications’, dan player tidak akan melihat tampilan lobi yang tercampur dengan aset dari Skeld.

Baca Juga:
Ekspansi Cyberpunk 2077 Dipastikan Sapa Pemain Tahun 2023

Update Among Us juga memperbaiki masalah tampilan dengan ‘Pet’ yang ada pada karakter Impostor yang berubah bentuk menjadi Crewmate, masalah tampilan players yang diblokir di Friends List, serta memperbaiki animasi kill Right Hand Man. Selain itu, update baru juga membawa perubahan untuk sistem di mode Practice. Sekarang menang atau kalah dalam mode Practice akan me-reset sesi Practice tersebut.

Walau Among Us telah memberikan berbagai update sejak pertama rilis, update terbaru ini merupakan peningkatan yang signifikan untuk game tersebut. Para players sudah dapat mengunduh update terbaru ini mulai sekarang dan bersiap main kuda-kudaan di hari April Mop nanti. Among Us tersedia untuk iOS, Android, PC, PS4, PS5, Switch, Xbox One, dan Xbox Series X/S.

SHARE:

Samsung Pecat Oknum Karyawan yang Bocorkan Gambar Galaxy S25+

XL Satu Lite Jangkau Area Pelosok, Ini Pilihan Paket Starter dan Paket Isi Ulang