Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Cari Rumah Idaman Pertama Makin Mudah dengan Pinhome
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Rumah menjadi salah satu kebutuhan pokok manusia sebagai tempat tinggal. Bagi pasangan yang baru saja menikah yang ingin belajar hidup mandiri, Anda bisa cari dan miliki rumah pertamamu dengan mudah secara online di Pinhome.

Platform e-commerce untuk transaksi dan layanan jasa properti ini dirancang untuk fokus kepada first–time home buyer atau konsumen yang ingin membeli rumah pertamanya.

Pinhome telah memfilter kebutuhan rumah pertama pembeli dengan berbagai pilihan lokasi secara matang. Mengenai fokus target konsumen, Dara menjelaskan bahwa Pinhome ingin dapat menjangkau semua lapisan masyarakat, khususnya dengan menargetkan first-time home buyer.

Baca Juga:
Indo NFT Festiverse Bakal Digelar di Yogya 9-17 April Mendatang

"Pinhome ingin bisa melayani semua segmen masyarakat, tapi fokus kami adalah first-time home buyer. Kami ingin memastikan affordability. Mayoritas properti di Pinhome ini bisa dijangkau oleh orang kebanyakan, kisaran Rp2 miliar ke bawah," ujar CEO-Founder Pinhome, Dayu Dara Permata.

Sejauh ini Pinhome telah menjangkau lokasi properti di 30 kota dan kabupaten di Indonesia dengan jumlah properti mencapai lebih dari 600 ribu listing properti seperti rumah tinggal, tanah, apartemen, dan ruko.

Pinhome juga menyediakan aplikasi transaksi properti satu atap mencakup panduan membeli properti, mulai dari cek budget ideal, cek properti, opsi pembayaran, kontak agen, kunjungan properti, estimasi harga, panduan KPR, memualai transaksi, dokumen penting, hingga proses searah terima.

Baca Juga:
Suguhkan Berbagai Hiburan, Gaia Bumi Raya City Ajak 100 Anak Yatim dan Dhuafa Bukber

Semua tahapan tersebut dapat dilakukan seamless lewat satu aplikasi. Selain itu, Pinhome juga merambah pada sektor home service dan gaya hidup dengan menyediakan jasa kebersihan rumah, cuci AC, cuci mobil, disinfectan fogging, perbaikan AC, dan massage melalui Pinhome Home Service.

Layanan ini dapat diakses melalui aplikasi Pinhome dan telah melayani lebih dari 30 kota serta kabupaten di Indonesia. Aplikasi Pinhome dapat diunduh di Appstore atau Play Store.

SHARE:

Indosat Bagikan Hadiah Natal untuk Anak di Wilayah Timur

Galaxy S25 Miliki Fitur Pengisian Daya Nirkabel Qi2 Mirip iPhone?