Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Pakai AI, Samsung Galaxy S24 Bisa Terjemahkan Bahasa Asing Secara Realtime
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Samsung resmi meluncurkan seri Galaxy S24 pada event Galaxy Unpacked 2024. Melalui akun YouTube resmi perusahaan pada 18 Januari 2024 pukul 01.00 WIB, Samsung menjelaskan fitur-fitur baru pada smartphone flagship mereka.

Sesuai dengan laporan yang beredar sebelum event peluncuran digelar, Samsung mengungkap tiga varian ponsel Galaxy S24, antara lain Galaxy S24 (basic), Galaxy S24 Plus, dan Galaxy S24 Ultra. Trio smartphone flagship terbaru besutan Samsung ini didukung teknologi Galaxy AI.

Baca Juga:
Peningkatan Moto G Play 2024 Bisa Abadikan Gambar dengan Kamera 50MP

Samsung menggelar event perilisan Galaxy S24 di San Jose, California, Amerika Serikat (AS) pada 17 Januari 2024 dan penggemar ponsel Samsung bisa menyaksikan event tersebut melalui channel YouTube resmi samsung.

Salah satu fitur yang paling dinantikan adalah kemampuan menerjemahkan antar bahasa dengan cepat atau realtime. Demonstrasi yang ditunjukkan oleh Samsung menunjukkan fitur translasi bahasa ini bisa dilakukan dalam kondisi percakapan langsung maupun pesan teks.

Dengan fitur terjemah bahasa asing secara langsung ini, pengguna bisa terbantu dalam memahami pesan bahasa asing oleh klien maupun kenalan lintas negara mereka. Berkat Galaxy AI, perusahaan memperkenalkan inovasi yang membantu pengguna, termasuk dalam hal komunikasi.

Jika seseorang mengalami kendala bahasa dalam berkomunikasi, Galaxy S24 dapat menjawab permasalahan tersebut. Galaxy S24 mempunyai fitur Live Translate, yang memungkinkan terjemahan panggilan telepon dan suara dua arah secara real-time.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Indosat Bagikan Hadiah Natal untuk Anak di Wilayah Timur

Galaxy S25 Miliki Fitur Pengisian Daya Nirkabel Qi2 Mirip iPhone?