Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Iflix Bakalan Diserang 'Susah Sinyal'
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Iflix kembali menambahkan katalog film Indonesia di daftar film yang disediakannya. Film drama komedi Indonesia peraih penghargaan tahun 2017, Susah Sinyal akan bisa ditonton gratis melalui layanan streaming Iflix mulai tanggal 25 Mei medantang. Susah Sinyal merupakan film hasil kolaborasi ketiga dari Ernest Prakasa bersama istrinya, Meira Anastasia yang diproduksi Starvision Plus. Sekali lagi, pasangan penulis-sutradara ini berhasil meramu drama dan komedi ke dalam film baru yang disukai oleh para penggemar dari dua film sebelumnya, Ngenest (2015) dan Cek Toko Sebelah (2016).

Baca juga:

Lawan Pembajakan, Ibu Pengabdi Setan Nongol di Iflix

"Setelah kesuksesan luar biasa dari film horor Indonesia Pengabdi Setan dan film drama Indonesia Posesif, dengan senang hati kami menghadirkan film Iflix Original lainnya, Susah Sinyal, pada katalog konten premium gratis di Iflix untuk ditonton oleh para pengguna di Indonesia," jelas Matthew Collier, Country Manager Iflix Indonesia. Susah Sinyal menceritakan kisah Ellen (Adinia Wirasti), seorang pengacara sukses dan ibu tunggal yang dikaruniai seorang putri bernama Kiara (Aurora Ribero), anak satu-satunya. Tuntutan karir menyebabkan Ellen tidak memiliki waktu sedikitpun untuk Kiara, yang pada akhirnya harus diasuh dan dibesarkan oleh neneknya, Agatha (Niniek L. Karim).

Baca juga:

Iflix Tayangkan Filosofi Kopi 2: Ben & Jody Secara Eksklusif

Tumbuh besar di asuhan nenek menciptakan hubungan Kiara lebih dekat dengan neneknya dibandingkan dengan ibunya sendiri. Hingga tiba waktunya Agatha dipanggil Tuhan, Ellen dan Kiara mengalami kesulitan dalam membangun kembali hubungan antara ibu dan putrinya. Sejak ditayangkan di bioskop, Susah Sinyal telah disaksikan lebih dari 2.1 juta penonton di Indonesia, menjadikannya film Indonesia keenam terlaris sepanjang 2017. Susah Sinyal telah meraih berbagai penghargaan termasuk “Aktor Pendukung Terbaik”, “Ansambel Terbaik”, dan “Skenario Terbaik” di Indonesian Box Office Movie Awards 2018.

Baca juga:

Exclusive, Magic Hour: The Series Hadir di Iflix

Susah Sinyal masuk dalam daftar iflix Original hasil kerjasama Iflix dengan rumah produksi film agar bisa menyajikan konten tak lama berselang dari penayangannya di bioskop. Film ini dapat ditonton siapa saja baik melalui streaming maupun diunduh untuk ditonton nanti secara offline.

SHARE:

3 Fitur BrainBoost Dorong Produktivitas Pengguna Lewat Audio

Soal Kebocoran Data Pribadi Nasabah, Ini Respons Bank BRI