Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Indosat Ooredoo Gelar Lomba Lari Virtual
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Menyambut hari jadinya ke-50, Indosat Ooredoo mengadakan event lari bertema Indosat Ooredoo Run for Digital Literacy. Event lari yang dihelat operator telekomunikasi tersebut memadukan antara olahraga dan teknologi terkini. Paduan teknologi itu terlihat pada kategori 50K Virtual Run yang memungkinkan peserta berlari kapan pun dan dimana pun selama 30 hari untuk mencapai jarak 50 kilometer. Peserta hanya perlu memasukkan data-data setelah berlari termasuk screenshot aplikasi lari yang digunakan ke website indosatooredoo.race.id.

Baca juga : Ini Dia Pemenang Lelang Frekuensi 2,1GHz, Operator Mana yang Dapat?

"Dengan Virtual Run, peserta tidak terikat waktu dan tempat untuk menempuh target melalui gadget yang mereka punya. Kami berharap Indosat Ooredoo Run ini akan menjadi agenda tahunan untuk mendukung gaya hidup sehat,” ujar Jeremiah Ratadhi, Group Head Culture Transformation Indosat Ooredoo. Para peserta kategori Virtual Run yang berhasil menempuh 50K akan mendapatkan sertifikat, finisher medal dan finisher tee. Para peserta dapat memanfaatkan perangkat digital apapun yang dimiliki untuk menjadi indikator pemenuhan Virtual Run. Sementara itu untuk kategori 5K Actual Run Peserta dapat memperebutkan hadiah total puluhan juta rupiah.

Baca juga : Nih, Senjata Utama Telkomsel Bisnis Manjakan UKM

Selain 50K Virtual Run, terdapat juga kategori 5K Run yang akan diselenggarakan pada 10 Desember mendatang di seputaran Jalan Medan Merdeka, Jakarta Pusat. Kategori ini ditargetkan akan diikuti oleh 1700 pelari dari kelas Open dan Master. Peserta juga bisa mengikuti kedua kategori dan bila berhasil menyelesaikan keduanya, maka peserta akan mendapatkan 2 finisher medal yang didesain khusus sehingga dapat digabungkan satu sama lain.

Baca juga : Rayu UKM Migrasi ke Digital, Telkomsel Sodorkan Solusi Telekomunikasi

“Indosat Ooredoo melalui event lari ini juga akan memberikan donasi senilai Rp 500 juta untuk meningkatkan literasi digital generasi muda Indonesia. Hal ini juga sejalan dengan tanggung jawab sosial perusahaan pilar Edukasi," ungkap Deva Rachman, Group Head Corporate Communications Indosat Ooredoo. Indosat Ooredoo juga akan melibatkan melibatkan volunteer dari Indosat Ooredoo sebanyak 1000 volunteer pada Desember 2017 untuk mengajarkan mengenai Literasi Digital dan penggunaan social media secara bijak melalui gerakan #Bijakbersosmed.

SHARE:

Indosat Pastikan Sinyal Aman Saat Nataru 2025

Pentingnya Peran Keluarga sebagai Penggerak Literasi Digital