Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Infinix Sediakan 5.000 Unit Hot S3X di Flash Sale Perdananya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Infinix secara resmi meluncurkan produk smartphone terbarunya, Infinix Hot S3X, di Indonesia pada 20 Agustus yang lalu. Sambutan untuk kedatangan Infinix Hot S3X juga dilontarkan oleh Agus Tan selaku Direktur dari PT. Adi Reka Mandiri, salah satu mitra perakitan ponsel Infinix di Indonesia. “Melalui Infinix Hot S3X ini, tentunya Infinix akan terus berkembang dengan sangat baik. Yang menariknya adalah, unit Hot S3X ini memiliki spesifikasi yang tinggi dengan harga yang terjangkau.”

Baca juga:

Tren Kamera AI, Infinix Jagokan Hot S3X Seharga Rp2 Juta

Sudah pasti, hadirnya Infinix Hot S3X ini sangat dinantikan para X-Fans (sebutan untuk fans Infinix). Menanggapi antusiasme para X-Fans, Infinix lantas menggelar flash sale Hot S3X pertamanya di Lazada Indonesia, pada tanggal 31 Agustus 2018, tepatnya pada pukul 9 pagi WIB.

Baca juga:

Berapa Ambang Batas TKDN Ponsel 4G?

Infinix menyiapkan sebanyak 5.000 unit Infinix Hot S3X. Tersedia dalam tiga varian warna berbeda, yakni Milan Black, Aqua Blue, dan Tradewinds Grey with Glass Finishing design. Ponsel ini dibanderol dengan harga Rp2.099.000.

Baca juga:

Infinix: Kami Tidak Pernah Menjual “Ponsel Gaib”

Selain itu, dalam menyambut campaign 9.9 nanti di Lazada Indonesia yang bertajuk #semuakeinginanmu, Infinix juga turut serta memberikan penawaran menarik melalui Official Store Infinix Indonesia dengan varian produk lainnya.

SHARE:

Tenggat Waktu Bashe Minta Tebusan Rp7,5 Miliar kepada BRI

Pimpinan Geng Peretas Lockbit Diciduk Aparat