Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Ini Dia Vivo X21 UD Edisi Spesial World Cup
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Gelaran FIFA World Cup 2018 di Rusia memang hanya tinggal menghitung hari. Vivo menjadi salah satu official partner dari hajatan akbar sepakbola dunia tersebut. Untuk menyabut event empat tahunan tersebut, Vivo resmi meluncurkan ponsel vivo X21 UD edisi spesial. Dilansir dari Ubergizmo.com (16/05/2018), vivo X21 UD edisi spesial ini akan datang dalam dua warna berbeda, Tibetian Blue dan Victory Red. Dua warna ini mewakili warna bendera tuan rumah Rusia. Tersemat logo turnamen dan pola unik di bagian belakang.

Baca juga:

Ponsel Baru Vivo Ini Bisa Bikin Konsumen Pusing!

[caption id="attachment_33189" align="aligncenter" width="529"] Vivo X21 UD World Cup Edition. Tibetian Blue dan Victory Red (Source: GSMArena.com)[/caption] Selain visualnya yang berubah, spesifikasi masih tetap serupa dengan versi standarnya. Vivo X21 edisi spesial World Cup masih akan ditenagai chipset Snapdragon 660 pada dapur pacunya. Tak ketinggalan RAM 6 GB dan memori penyimpanan 128 GB.

Baca juga:

Disindir Xiaomi, Vivo “Terpelatuk”?

Sektor fotografinya mengandalkan dual kamera utama 12 MP + 5 MP. Sedangkan kamera selfienya tertanam lensa 12 MP. Fingerprint scanner tertanam dibalik layar AMOLED berukuran 6,28 inci.

Baca juga:

Review Vivo V9: Ikuti Tren Layar Poni dan Kamera Ganda

Namun, kabar kurang baiknya adalah, kemungkinan besar Vivo tidak akan menyebar ponsel ini ke pasaran. Ponsel edisi spesial ini akan diberikan kepada pemain atau pejabat terkait dalam event World Cup 2018.

SHARE:

Rumor Apple Batalkan Rencana Layanan Berlangganan iPhone

Rekomendasi Laptop Axioo Seri Hype 2024 untuk Lancar Multitasking