Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
iPhone 16 Bakal Tampilkan Desain Dual "Boba" Kamera?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - iPhone 16 tampaknya masih jauh untuk dibahas saat ini, mengingat Apple beberapa bulan lalu baru meluncurkan seri iPhone 15. Bagi yang tak sabar melihat desain iPhone masa depan, rumor kali ini penting untuk disimak.

Bocoran informasi mengenai iPhone 16 menunjukkan bahwa handset terbaru nantinya mengusung desain dual kamera mirip iPhone 12. Susunan kamera "boba" ini akan tampil secara vertikal, menurut keterangan akun X @MajinBuOfficial.

"Cetakan dan maket iPhone 16," tulis akun tersebut, yang memperlihatkan objek silver menyerupai sebuah iPhone dengan area kamera di pojok kiri atas.

Keterangan Majin Bu (melalui MacRumors) telah memposting apa yang diklaim sebagai cetakan lensa kamera bersama dengan mockup bagian belakang iPhone 16. Terlihat kedua lensa kamera belakang tampil secara bertumpuk atau vertikal.

Baca Juga:
Asus Ungkap Lini Produk PC untuk Segmentasi Bisnis

Jika benar Apple mengambil desain seperti ini untuk iPhone 16, maka perusahaan akan mengubah pola penempatan kamera belakang yang biasanya hadir dengan susunan diagonal pada iPhone 15. Khususnya pada iPhone 15 atau iPhone 15 Plus, Anda akan melihat kamera 48MP dan 12MP disusun dalam pola diagonal.

Salah satu alasan peralihan desain kamera tersebut kabarnya agar iPhone 16 dan iPhone 16 Plus bisa merekam video spasial, format video "3D-ish" yang diperkenalkan Apple dengan iOS 17.2 di iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max. Video ini memberi Anda kesan yang lebih mendalam dengan merekam dari dua sudut yang sedikit berbeda, menggunakan dua lensa kamera secara bersamaan.

SHARE:

Indosat Bagikan Hadiah Natal untuk Anak di Wilayah Timur

Galaxy S25 Miliki Fitur Pengisian Daya Nirkabel Qi2 Mirip iPhone?