Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Jadwal Pertandingan Cabor Esports di SEA Games 2021 Hanoi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - SEA Games 2021 resmi digelar di Vietnam pada 12 Mei 2022 nanti. Untuk Cabang Olahraga (Cabor) esports bakal digelar sehari setelahnya, yaitu 13 - 22 Mei 2022.

Sebelumnya, pada SEA Games 2021 Hanoi kali ini tim esports Indonesia mau kirimkan 10 nomor pertandingan. Namun, Pengurus Besar Esports Indonesia (PBESI) memangkasnya jadi enam nomor pertandingan.

Baca Juga:
Heroes of Crown, Game Terbaru VNG yang Bakal Dirilis

Adapun empat nomor pertandingan dari Indonesia yang tidak jadi diberangkatkan ke SEA Games 2021 Hanoi, yaitu Arena of Valor (AoV), League of Legends (LoL) PC, League of Legends Wild Rift Men, League of Legends Wild Rift Women.

Sedangkan enam nomor pertandingan yang bakal diikuti atlet esports Indonesia di SEA Games 2021 Hanoi, yaitu Free Fire, FIFA Online 4, PUBG Mobile (individu), PUBG Mobile (tim), Mobile Legends: Bang-Bang, dan Crossfire.

Baca Juga:
Microsoft akan Luncurkan Perangkat Streaming Xbox TV di 2023

Pertandingan awal pada 13 Mei bakal dibuka dengan FIFA Online 4 dan Free Fire. Sementara untuk pertandingan terakhir pada 22 Mei bakal ditutup oleh Cross Fire dan Mobile Legends. Untuk jadwal Timnas Indonesia di Cabor Esports SEA Games 2021 Hanoi, ialah sebagai berikut.

  • Jumat, 13 Mei 2022: Group Stage dan Semifinal FIFA Online PC dan Free Fire Mobile
  • Sabtu, 14 Mei 2022: Grand Final FIFA Online PC dan Free Fire Mobile
  • Rabu, 18 Mei 2022: Group Stage PUBG Mobile (tim dan individu)
  • Kamis, 19 Mei 2022: Semi Final PUBG Mobile (tim dan individu)
  • Jumat, 20 Mei 2022: Grand Final PUBG Mobile (tim dan individu)
  • Sabtu, 21 Mei 2022: Group Stage Cross Fire dan Mobile Legends
  • Minggu, 22 Mei 2022: Grand Final Cross Fire dan Mobile Legends

SHARE:

Samsung Luncurkan microSD Ngebut Karakter Sonic the Hedgehog

Square Enix Rilis Update Baru untuk Final Fantasy 7 Remake dan Rebirth