Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Jaringan Internet Indosat Ooredoo Gangguan, Netizen Protes di X
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Netizen mengeluhkan gangguan yang terjadi pada layanan internet Indosat Ooredoo. Gangguan mengakibatkan terhambatnya pesan instan WhatsApp dan juga terputusnya koneksi internet.

Gangguan terjadi tepatnya pada sore hari ini, Jumat (26/1/2024). Netizen mengeluhkan koneksi internet mereka mengalami problem, sehingga komunikasi tidak bisa berjalan dengan lancar.

Baca Juga:
Microsoft PHK Karyawan Divisi Game, Boncos Beli Activision Blizzard?

"Indosat error gak si? Ada sinyal tapi gak jalan dah," ujar salah satu netizen @ncuuu_u.

Netizen yang lain menyampaikan keluhan mereka dengan mengunggah foto meme yang memperlihatkan era zaman purba bagi para pengguna 3 dan Indosat Ooredoo.

Baca Juga:
Apple Bakal Izinkan Pengguna iPhone Download Aplikasi di Luar App Store

Pantauan Technologue.id, gangguan jaringan internet Indosat Ooredoo ini trending di X dengan lebih dari 9.600 postingan. Sebagian netizen berharap jaringan bisa kembali normal seperti semula.

SHARE:

Galaxy S25 Bakal Beredar di Pasar Global Mulai Februari 2025?

3 Peningkatan yang Diharapkan Hadir di Apple iPhone SE 4