Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Jelang Peluncurkan vivo X Fold+, Bocor Detail Ponsel di Internet
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Jelang peluncuran vivo X Fold+ malam ini di China, muncul detail tentang ponsel layar lipat tersebut. Salah satunya, pengisian nirkabel Qi hingga 11W.

Vivo X Fold+ disertifikasi untuk Qi Extended Power Profile yang mendukung pengisian daya hingga 15W. Tetapi karena ini perangkat lipat, maka yang dapat digunakan maksimal hanya 11W.

Sekarang, mengingat vivo X Fold dapat mengisi daya hingga 50W secara nirkabel, maka banyak pihak cenderung percaya peringkat 11W ini mungkin terkait dengan pengisian nirkabel terbalik X Fold+.

Baca juga:
Performa vivo V25 Pro Suguhkan Pengalaman Smartphone Level Flagship

Sertifikasi ini juga menampilkan render ponsel, yang bagus, meskipun vivo tidak malu-malu memamerkan dan membocorkan desain ponsel.

Adapun spesifikasi lain dari X Fold +, perusahaan telah mengonfirmasi beberapa hal. Di antaranya, chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1, pengisian cepat 80W (naik dari 66W pada model sebelumnya), dan lebih dari 5.000 aplikasi Android telah dioptimalkan dalam versi OriginOS Ocean untuk X Fold+.

Beberapa spekulasi spesifikasi lainnya, yaitu RAM 12 GB, penyimpanan 512 GB, dan baterai 4.730 mAh (naik dari 4.600 mAh dari versi awal). Juga, layar bagian dalam yang dapat dilipat seluas 8,03 inci, 120Hz, dan layar eksternal 6,53 inci.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Galaxy S25 Bakal Beredar di Pasar Global Mulai Februari 2025?

3 Peningkatan yang Diharapkan Hadir di Apple iPhone SE 4