Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Meski Terlambat, Xiaomi Mi A1 Kebagian Android Pie Juga
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Layaknya produk Android One lainnya, Xiaomi Mi A1 memang punya keistimewaan tersendiri dalam hal mendapatkan upgrade OS. Walau perlu menunggu beberapa saat, akhirnya pengguna Mi A1 menerima jatah naik level ke Android 9.0 Pie jua. Lewat upgrade over the air (OTA), paket pembaruan ini membawa sejumlah fitur, selain OS Androd 9.0 itu sendiri tentunya. Fitur-fitur baru itu adalah FM radio, baterai dan pencahayaan adaptif, serta opsi navigasi baru.

Baca juga:

Ini Promo Menggiurkan dari Xiaomi di Harbolnas 2018

Firmware berukuran 1.074MB ini datang setelah Mi A2, saudara mudanya yang diluncurkan tahun ini, menerima Andoroid 9.0 pada pertengahan November lalu. Aslinya, Mi A1 hadir dengan Android 7.1.2 Nougat saat diresmikan September 2017. Melansir NDTV.com (10/12/2018), upgrade OS ini pertama kali terpantau diterima seorang user di Bangladesh. Seperti biasa, pemberiannya dilakukan secara berkala ke pelbagai pengguna Mi A1 di seluruh negara. Namun apabila Anda penasaran atau sudah tak sabar, silakan cek ketersediaan Android 9.0 Pie pada perangkat Mi A1 Anda melalui Settings > Software Updates > Check for Updates.

Baca juga:

Seperti Apa Wujud Smartphone Xiaomi Berkamera 48 MP?

Semoga saja upgrade Android 9.0 Pie untuk Mi A1 ini tidak bermasalah seperti paket Android 8.1 yang membawa bug. Juli lalu, Sejumlah pengguna Mi A1 melaporkan kalau history SMS mereka di perangkat itu hilang setelah mengunduh dan memasang paket upgrade berukuran 1,15GB itu.

Baca juga:

Perbandingan Spesifikasi Oppo A7 vs Xiaomi Mi 8 Lite, Jagoan Mana?

Untuk mengantisipasi problem serupa, ada baiknya Anda mem-backup dulu data-data yang dirasa penting sebelum melakukan upgrade.

SHARE:

Sony Rilis Kamera Full-Frame Alpha 1 II Generasi Kedua, Intip Fiturnya

Xiaomi Luncurkan Smart TV Berukuran 100 Inchi ke Indonesia