Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Microsoft Berhenti Tawarkan Harga Trial Rp 14.999 Untuk Xbox PC Game Pass
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Microsoft telah mengonfirmasi bahwa mereka tidak lagi menawarkan promo khusus trial seharga US$1 atau Rp 14.999 untuk bulan pertama Xbox Game Pass, yang telah diakui sebagai nilai tambah yang sangat menguntungkan bagi mereka yang baru mulai masuk dalam ekosistem Xbox.

Xbox Game Pass sendiri baru-baru ini tersedia di Indonesia, dengan rilis Xbox PC Game Pass pada 21 April 2022, dan diawali dengan periode pratinjau untuk subscription tersebut pada 29 Maret 2022. Baru setahun berjalan, Microsoft sudah menghapus harga trial tersebut dan mempertimbangkan strategi pemasaran lain untuk menggaet pelanggan baru.

Baca Juga:
Microsoft Perluas Ketersediaan PC Xbox Game Pass ke 40 Negara Baru

"Kami telah menghentikan tawaran introduseri sebelumnya untuk Xbox Game Pass Ultimate dan PC Game Pass dan sedang mengevaluasi berbagai promosi pemasaran untuk anggota baru di masa depan," kata Kari Perez, kepala komunikasi global Xbox.

Harga trial yang berlaku di AS ini memungkinkan pelanggan baru untuk mendaftar Xbox Game Pass selama sebulan sebelum berlangganan penuh Xbox Game Pass Ultimate dengan biaya US$14.99 per bulan untuk konsol saja atau US$9.99 per bulan untuk langganan PC saja.

Sedangkan di Indonesia, selama masa pratinjau Xbox PC Game Pass, para gamer dikenakan biaya Rp 1.500 sebelum akhirnya Microsoft merilis langganan Xbox PC Game Pass sebulan kemudian dengan harga Rp 14.999 untuk 3 bulan pertama (masa trial) dan biaya berlangganan penuh sebesar Rp 49.999 per bulan setelah masa trial berakhir.

Harga promo untuk masa trial ini adalah cara yang bagus untuk merekomendasikan layanan ini kepada teman atau anggota keluarga yang baru akan bergabung dalam ekosistem Xbox, tetapi sekarang kita harus menunggu untuk melihat strategi pemasaran baru apa yang akan dikeluarkan Microsoft untuk menarik anggota baru.

Ada rumor bahwa Microsoft mungkin akan mengenalkan Xbox Cloud Gaming di dua platform baru, dan karena fitur ini termasuk dalam beberapa tingkat langganan Game Pass, mungkin ada cara bagi perusahaan untuk menggunakannya sebagai tambahan yang menarik.

Baca Juga:
Game Xbox PC Akan Hadir di Nvidia GeForce Now

Selain itu, Microsoft mungkin akan meluncurkan toko game mobile Xbox tahun depan, yang pasti akan meningkatkan jangkauannya secara besar-besaran. Toko ini kemungkinan besar akan bergantung pada cloud streaming untuk game-game yang akan tersedia di tokonya, tetapi game original Xbox kemungkinan tetap akan tersedia untuk Android dan iOS.

Microsoft juga sedang mengerjakan rencana subscription Friends & Family untuk Xbox Game Pass Ultimate. Subscription ini memungkinkan pelanggan membagikan akun Xbox Game Pass Ultimate mereka dengan 4 teman atau anggota keluarga. Microsoft baru saja memperluas subscription Friends & Family ini ke Selandia Baru, Afrika Selatan, Chile, Hongaria, Israel, dan Swedia, tetapi kabar soal hadirnya subscription ini di pasar Asia masih belum terdengar. Penghapusan masa trial ini mungkin menjadi pertanda bahwa Microsoft sedang mengambil ancang-ancang untuk memperluas subcription Friends & Family ini lebih jauh setelah mencoba subscription baru ini selama kurang lebih setahun.

SHARE:

Indosat Bagikan Hadiah Natal untuk Anak di Wilayah Timur

Galaxy S25 Miliki Fitur Pengisian Daya Nirkabel Qi2 Mirip iPhone?