Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Microsoft Buka Pre-order Kulkas Mini Xbox
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Microsoft membuka masa pre-order kulkas mini Xbox Series X. Microsoft mengungkapkan bahwa konsumen bisa mulai memesan kulkas mini bernama "Xbox Mini Fridge" ini mulai hari ini, 19 Oktober 2021.

Xbox Mini Fridge dijual seharga US$99.99 (sekitar Rp1,4 juta) untuk wilayah Amerika Serikat, Kanada, Inggris, dan Eropa.

Pengiriman sendiri akan dilakukan bulan Desember mendatang sebelum liburan Natal dan Tahun Baru 2022.

Baca Juga:
Aplikasi Microsoft Office 2021 Meluncur 5 Oktober, Harganya?

Sebelumnya pada ajang E3 2021 pada bulan Juni silam, Microsoft memperkenalkan kulkas berukuran kecil dengan bentuk ala Xbox Series X sebagai bentuk kerja sama dengan manufaktur merchandise Ukonic. Bahkan Microsoft pun mengiklankan kulkas ini sebagai "the world’s most powerful mini fridge" (kulkas paling bertenaga di dunia) sebagai bagian dari marketing.

Xbox Mini Fridge bisa menampung sampai 12 kaleng minuman sekaligus, dan dilengkapi dengan dua rak pada pintu kulkasnya untuk menyimpan makanan ringan.

Baca Juga:
Tampilan Baru Aplikasi Microsoft Office di Windows 11

Kulkas ini dilengkapi dengan USB port untuk mengisi daya namun juga terdapat DC adapter sehingga bisa digunakan secara portabel.

Berbeda dengan kulkas full-size yang dibuat pada tahun lalu sebagai bentuk promosi, Xbox Mini Fridge bisa dimiliki oleh siapa saja.

SHARE:

Samsung Pecat Oknum Karyawan yang Bocorkan Gambar Galaxy S25+

XL Satu Lite Jangkau Area Pelosok, Ini Pilihan Paket Starter dan Paket Isi Ulang