Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Microsoft Rilis Webcam Tahun Depan, Memang Bisa Apa?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Webcam bukan teknologi yang revolusioner saat ini. Kamera yang gunanya men-stream atau menayangkan situasi di hadapannya secara real-time itu sudah mulai dikembangkan sejak 1991 dan secara masuk ke pasar komersial tiga tahun berselang. Namun, Microsoft tahun depan justru berencana merilis webcam baru. Tak hanya satu, bahkan dua sekaligus. Yang sedikit membedakan, melansir Thurrot.com (21/12/2018), webcam tersebut bakal lebih adaptif untuk perangkat selain komputer desktop atau laptop.

Baca juga:

Microsoft Siapkan Jam Tangan yang Bisa Sembuhkan Parkinson?

Bakal calon webcam Microsoft yang pertama didesain untuk mendukung teknologi facial recognition Windows Hello dan tersinkronisasi dengan PC berisi Windows 10. Sementara satunya lagi didesain untuk Xbox One dan membawa lagi fitur Kinect yang memungkinkan user sign-in secara otomatis dengan hanya mendekat ke kamera. Fitur ini kabarnya juga akan bekerja untuk beberapa user sekaligus.

Baca juga:

Microsoft Edge Rasa Chrome Bakal Sambangi macOS, Windows 7, dan 8

Sebelumnya, petinggi Microsoft Surface, Panos Panay, sudah memberikan isyarat bahwa pihaknya kana merilis webcam dengan branding Surface. Dalam wawancaranya dengan TheVerge.com Oktober lalu, saat itu ia berkata hendak membawa kamera dengan ketepatan atau akurasi tinggi ke konsumen.

Baca juga:

Microsoft Siapkan “Windows Versi Ringan”? Bedanya dengan Windows Biasa?

Bisa jadi, webcam termutakhir Microsoft itu bakal mengandalkan konektivitas USB-C. Ada kans pula ia akan dirilis untuk Surface Hub 2S 2019 nanti.

SHARE:

Xiaomi Luncurkan Smart TV Berukuran 100 Inchi ke Indonesia

Rumor Galaxy S25 Ultra Tampil dengan Bezel Lebih Tipis