Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Mobil Lawas Hyundai Dihadirkan dalam Bentuk Virtual 3D
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Kehadiran mobil-mobil baru di zaman sekarang tak lepas dari kejayaan kendaraan lawas yang populer di masa lampau. Lantas, bagaimana jika mobil tersebut dihadirkan dalam bentuk virtual 3D.

Kali ini, PT Hyundai Motors Indonesia menghadirkan konten virtual 3D spesial bertajuk 'Timeless Seoul' dari Zepeto di Hyundai Motorstudio Senayan Park, Jakarta. Pengalaman virtual Korea Selatan di masa lampau ini akan berlangsung mulai 29 Maret sampai 12 April 2024.

Baca Juga:
Gandeng eFishery, Amar Bank Salurkan Investasi untuk UMKM Akuakultur

Pengunjung bisa merasakan suasana Korea Selatan di 1970an saat Hyundai Pony, mobil Korea Selatan pertama yang diproduksi dan diekspor secara massal, menjadi mobil paling populer di Negeri Ginseng. Disini, Hyundai mengajak masyarakat untuk mengenal Hyundai Pony sebagai ikon yang tak lekang oleh waktu.

Seperti diketahui, Hyundai Pony pertama kali diperkenalkan pada 1974 dan diklaim mampu memimpin kemajuan industri otomotif Korea Selatan sekaligus membawa nama Hyundai ke kancah global. Berkat desain orisinal yang iconic dan timeless.

Hyundai Pony mampu menjadi inspirasi bagi para penerusnya di masa depan, seperti salah satunya Hyundai Ioniq 5. Saat ini Hyundai Ioniq 5 memang menjadi salah satu kendaraan yang cukup digemari konsumen Indonesia.

Kembali ke konten spesial 'Timeless Seoul', pengunjung bisa menjelajahi elemen-elemen budaya retro Korea Selatan yang autentik seperti toko vinyl vintage. Dengan visual yang ditawarkan, konten spesial Timeless Seoul menjadi spot foto untuk membuat konten media sosial yang unik.

Baca Juga:
Malware Infostealers Susupi 34 Juta Kredensial Pengguna Roblox

Untuk menambah keseruan dari kehadiran Timeless Seoul di Hyundai Motorstudio Senayan Park, Hyundai mengajak pengunjung untuk bikin konten media sosial dengan memanfaatkan visual tersebut. Caranya yakni:

  • Ambil foto di depan LED Media Wall di area Hyundai Motorstudio Senayan Park yang menampilkan konten “Timeless Seoul” berbasis ZEPETO.
  • Upload foto di media sosial dengan menggunakan hashtag #TimelessSeoul, #ZEPETO, dan #Hyundaimotorstudio_SenayanPark
  • Tunjukan postingan ke Hyundai Motorstudio Guru (pihak Hyundai yang berjaga di lokasi)
  • Peserta akan mendapatkan voucher kopi gratis dan berkesempatan memenangkan hadiah utama berupa Instax Mini 40 (5 pemenang), LP Bluetooth Speaker (2 pemenang), and LUMIX Digital Camera (1 pemenang).

SHARE:

Sinergi TikTok, Tokopedia, dan ShopTokopedia Dorong Tren Discovery e-commerce

Robot Humanoid Boston Dynamics Pamer Aksi Backflip