Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Puncak Arena of Valor International Championship 2023 Digelar di Vietnam Akhir Pekan Ini
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Setelah melalui pertarungan sengit babak Group Stage dan Quarter Finals selama 12 hari, empat tim siap bertarung di laga puncak Arena of Valor International Championship (AIC) 2023.

Siap digelar pada 23-24 Desember 2023, laga Semifinals dan Grand Finals akan menjadi momentum lahirnya sang lahirnya juara AIC 2023 yang akan membawa pulang hadiah terbesar dari prize pool US$500 ribu.

Baca Juga:
Masuk Tahun Ke-5, Samsung Innovation Campus Kembali Digelar

Laga Semi Final dan Grand Finals AIC 2023 akan menyajikan drama dan persaingan antara tim AOV dari RoV Pro League (RPL) dan Garena Challenger Series (GCS).

Pertandingan Semifinals pertama akan mempertemukan Talon dan Valencia CF Esports yang sama-sama berasal dari Thailand. Di laga Semifinals lainnya, tim Hong Kong Attitude dari Hong Kong akan berhadapan dengan Flash Wolves dari Taiwan.

Pemenang dari laga antara Talon dan Valencia CF Esports akan langsung melaju ke babak Grand Finals pada 24 Desember 2023. Sementara itu, tim yang kalah akan bertarung melawan pemenang dari laga Hong Kong Attitude kontra Flash Wolves.

Dua babak pamungkas Semifinals dan Grand Finals AIC 2023 akan digelar secara langsung di Military Zone 7 Competition Center, Ho Chi Minh City, Vietnam pada 23 dan 24 Desember 2023.

Setiap harinya, siaran pertandingan akan dimulai pada pukul 14.00 WIB. Khusus di laga Grand Finals, akan ada penampilan dari penyanyi vietnam Myra Tran dan SlimV yang membawakan theme song AIC 2023, ‘Mark Your Legacy’.

Para penggemar AOV di Indonesia bisa mengikuti acara nonton bareng Grand Finals AIC 2023 yang akan diadakan di Coffee Toffee Margonda Depok, pada tanggal 24 Desember 2023, mulai pukul 15:00 WIB.

Baca Juga:
Kilas Balik 4 Tren Teknologi di 2023, Teknologi AI hingga Big Data

Tidak hanya nonton bareng, para penggemar AOV yang hadir juga bisa menikmati berbagai kegiatan yang ada, seperti Fun Match, 1v1 Gladiator Battle, Quiz serta berbagai kegiatan menarik lainnya.

Semua penggemar yang hadir akan mendapatkan Free Heroic Skin sesuai pilihan dan keinginan masing-masing (Tidak termasuk skin Ranked, Collaboration, atau Skin Limited lainnya).

SHARE:

Samsung Pecat Oknum Karyawan yang Bocorkan Gambar Galaxy S25+

XL Satu Lite Jangkau Area Pelosok, Ini Pilihan Paket Starter dan Paket Isi Ulang