Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Redmi Watch 2 Rilis 28 Oktober Mendatang
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Redmi Watch 2 dikabarkan akan meluncur dalam waktu dekat. Hal ini telah dikonfirmasi langsung oleh perusahaan.

Dalam pengumumannya di media sosial Weibo, Xiaomi mengatakan bahwa Redmi Watch 2 akan melantai di China pada tanggal 28 Oktober mendatang.

Peluncurannya akan berbarengan dengan Redmi Note 11 Series.

Baca Juga:

Jadwal Peluncuran Redmi Note 11 Series Terungkap, Catat Tanggalnya

Melansir dari GSM Arena, Sabtu (23/10/2021), Redmi Watch 2 sendiri akan hadir dengan layar yang lebih besar dibanding pendahulunya.

Jam tangan pintar ini juga diprediksi mengusung tiga varian warna yaitu krem, biru, dan hitam.

Xiaomi akan menghadirkan sejumlah fitur seperti sport recording, health monitoring, dan fitur ketahanan air.

Ada juga beberapa mode olahraga, termasuk bersepeda di luar ruangan, bersepeda dalam ruangan, berlari, treadmill, berjalan, dan berenang.

Baca Juga:

Bocoran Spek dan Harga Redmi Note 11 Series

Tak berhenti di situ, smartwatch bakal menghadirkan fitur pemantauan detak jantung selama 24 jam. Tersedia pula lebih dari 200 Watch Face.

Redmi Watch 2 dibocorkan bakal membawa baterai 230 mAh. Baterai ini diklaim dapat memberikan daya selama 12 hari dalam pemakaian normal.

Redmi Watch terbaru ini disebut akan mengisi segmen entry-level. Dengan begitu, harga yang ditawarkan juga pastinya akan lebih murah.

SHARE:

Indosat Bagikan Hadiah Natal untuk Anak di Wilayah Timur

Galaxy S25 Miliki Fitur Pengisian Daya Nirkabel Qi2 Mirip iPhone?