Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Review realme Pad Mini: Tablet Mini dengan Baterai Besar dan Fitur Menawan
SHARE:

Aplikasi dan Antarmuka

realme Pad Mini
realme Pad Mini

Seperti perangkat realme lainnya, aplikasi bawaan yang terpasang pada tablet ini seluruhnya masih merupakan bawaan dari Google lantaran menggunakan realme UI yang berbasis Android 11. Meski begitu, semua aplikasi bawaannya sudah cukup lengkap untuk kebutuhan sehari-hari. Dan jika masih ada yang kurang, pengguna bisa mendownloadnya melalui Google Play Store.

Tablet ini juga datang dengan fitur Dark Mode. Pada saat mode tersebut aktif, skema warna akan berubah menjadi lebih gelap. Selain mengubah warna pada berbagai tampilan, hal ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengirit baterai dan mampu mengurangi kelelahan mata.

Antarmuka realme Pad Mini
Antarmuka realme Pad Mini

Selain itu, Sunlight Mode juga tersedia untuk mengatur kecerahan maksimum layar sehingga pengguna dapat melihat konten dengan jelas saat berada di luar ruangan.

Ada juga fitur Multi-Window Mode yang memungkinkan pengguna untuk membuka dua aplikasi secara bersamaan. Jadi, pengguna bisa membuka browser sekaligus mengobrol dengan kolega pada dua aplikasi yang berbeda.

Hal yang cukup menarik lainnya, tablet ini juga sudah disertai dengan aplikasi Google Kids Space yang merupakan serangkaian aplikasi, video, dan buku yang cocok untuk anak-anak. Aplikasi ini dirancang dengan tampilan antarmuka Kids Space terlihat colorful dan mudah digunakan. Selain itu, orang tua juga dapat menetapkan batas waktu penggunaan tablet dan memilih aplikasi mana yang dapat digunakan anak-anak mereka.

Antarmuka realme Pad Mini
Antarmuka realme Pad Mini

Fitur lainnya adalah Nearby Share yang memungkinkan ponsel dan tablet untuk bisa langsung berbagi file dan gambar, dan Open-up Auto Connection menghubungkan earphone pengguna ke tablet secara otomatis saat berada di dekatnya. Dan yang menarik, lockscreen tablet ini pun bisa dibuka dengan menggunakan realme Band atau realme Watch.

Dan yang tak kalah penting adalah fitur cast screen yang dapat mentransmisikan konten dari realme Pad mini ke TV, sehingga pengguna bisa menikmati konten video dan lainnya dengan tampilan yang lebih besar.



Prev Next Page 5 of 7
SHARE:

Bayar MRT Kini Kembali Bisa Pakai Gopay

Rilis di 2025, Terungkap Tanggal Pre Order Samsung Galaxy S25