Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Review Samsung Galaxy M30s: Fitur Melimpah di Kelas Menengah
SHARE:

Triple kamera 48 MP, bukan cuma gimmick

[caption id="attachment_57040" align="alignnone" width="3000"]Samsung Galaxy M30s Samsung Galaxy M30s. (Eksklusif/Technologue)[/caption]

Sebelum bicara spesifikasi, sektor kamera lebih menarik untuk di bahas duluan. Galaxy M30s dipercayakan pada tiga kamera sekaligus di bagian belakangnya. Kemampuannya pun tak main-main, Samsung memadukan kemampuan 48 MP f/2.0 + 8 MP f/2.2 + 5 MP f2.2.

Dengan kemampuan tersebut, hasilnya menjanjikan bagi penggunanya yang ingin mencetak potret dirinya seukuran poster. Tapi akan lebih baik posternya dipasang di rumah saja. Kecuali ada kebutuhan untuk pemilihan ketua OSIS, ketua RT, dan lain-lain, boleh lah dipajang di dinding publik.

Penggunaan triple-camera artinya smartphone ini menawarkan beberapa kemampuan. Galaxy M30s memiliki kemampuan foto wide dengan jangkauan mencapai 123°. Cocok buat pengguna yang ingin pose di depan gunung Fuji supaya seluruh gunungnya masuk dalam tangkapan kamera.

[caption id="attachment_57042" align="alignnone" width="4000"]Samsung Galaxy M30s Samsung Galaxy M30s. (Eksklusif/Technologue)[/caption] [caption id="attachment_57043" align="alignnone" width="4000"]Samsung Galaxy M30s Samsung Galaxy M30s. (Eksklusif/Technologue)[/caption]

Selain itu kemampuan lainnya adalah portrait atau memberi efek bokeh. Berkat fitur live focus, efek bokeh juga bisa ditambahkan belakangan setelah foto diambil. Melihat hasilnya, efek bokeh yang ditunjukkan juga terlihat ciamik ala fotografer profesional. Tapi jangan dibandingkan dengan foto hasil jepretan kamera mirrorless, karena beda kelasnya.

Hasil bokeh yang terbilang ciamik ini juga cocok banget buat di-posting ke sosial pengguna, demi memberi kesan dramatis. Ditambah lagi, smartphone ini juga memiliki fitur super slow motion yahg bisa merekam video gerak sangat lambat. Selain itu ada juga fitur super steady yang akan membuat tangkapan video tetap stabil meski ketika proses pengambilan ganbar mengalami banyak guncangan, semisal sambil lari.

[embed]https://www.instagram.com/p/B39MgtAHJHy/[/embed]

Jadi tak hanya untuk penggiat medsos, Youtuber pun sepertinya bisa-bisa saja menggunakan Galaxy M30s untuk membuat konten unik. Overall, jepretan triple-camera Galaxy M30s memang layak dibilang memuaskan. Apalagi melihat harganya yang lumayan terjangkau.

Sementara untuk penggiat selfie, kamera depan yang memiliki kemampuan 16 MP juga tak kalah menarik. Secara kualitas dan fitur jepretannya berada di level yang sama dengan banyak smartphone di kelasnya.

[caption id="attachment_57044" align="alignnone" width="2868"]Samsung Galaxy M30s Samsung Galaxy M30s. (Eksklusif/Technologue)[/caption]

Prev Next Page 3 of 4
SHARE:

Samsung Siapkan Ponsel Murah Galaxy M16, Intip Desain dan Fiturnya

Kemenkomdigi Pastikan Jaringan Telekomunikasi Lancar Selama Libur Tahun Baru 2025