Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Sekarang Spotify Bisa Simpan Lagu Sampai 'Luber'
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Spotify kini menghapus batasan 10.000 lagu yang disimpan di My Library. Dengan begitu, pengguna dapat menyimpan lagu yang disukai sebanyak-banyaknya.

Penghapusan pembatasan ini berlaku untuk semua pengguna baik yang berbayar maupun gratis dan akan mulai merata pemberlakuannya di seluruh dunia secara bertahap.

Baca Juga:

Spotify Uji Coba Fitur Story

Meski begitu, perlu diingat fitur playlist dan download untuk didengarkan secara offline masih dibatasi. Pengguna masih terbatas pada penyimpanan maksimal hingga 10.000 lagu.

Dilansir dari The Verge pada Selasa (2/5/2020), Spotify sendiri sudah sejak 2017 dituntut untuk menghapus batasan tersebut. Namun layanan streaming musik itu tidak menggubris karena menilai hal itu tidak perlu.

Baca Juga:

Pengguna Spotify Premium Kini Bisa Sembunyikan Lagu di Playlist

"Saat ini kami tidak memiliki rencana untuk memperluas batas lagu Anda. Alasannya karena kurang dari 1% pengguna mencapai batas maksimum lagu," ujar Spotify.

SHARE:

Indosat Bagikan Hadiah Natal untuk Anak di Wilayah Timur

Galaxy S25 Miliki Fitur Pengisian Daya Nirkabel Qi2 Mirip iPhone?