Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Setelah Fortnite, Samsung Eksklusifkan VSCO
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Samsung tampaknya ingin menjadi vendor smartphone yang mampu memberikan pengalaman lebih pada para pengguna setianya. Cara yang mereka tempuh salah satunya adalah dengan menghadirkan aplikasi secara eksklusif untuk perangkat-perangkat besutannya. Contohnya, perusahaan 80 tahun itu telah menjadi vendor Android pertama yang menyajikan game Fortnite untuk pengguna seri flagship-nya. Cara serupa ternyata dihadirkan lagi bulan ini untuk aplikasi berbeda.

Baca juga:

Pengguna Smartphone Samsung, Selamat Memainkan Fortnite Android!

Aplikasi editor foto VSCO secara resmi bermitra dengan Samsung dalam program "Made for Samsung". Diumumkan di Samsung Developer Conference 2018, aplikasi VSCO for Samsung membawa preset eksklusif. Gunanya, untuk mengoptimasi hasil jepretan smartphone Samsung Galaxy. Melansir AndroidHeadlines.com (08/11/2018), pengguna ponsel Samsung bisa mendapatkan koleksi preset Day to Night secara cuma-cuma. Dawn (SM1), misalnya, menghadirkan tone yang soft sembari meningkatkan kontras foto yang diambil di pagi buta. Sementara preset Evening (SM3) meng-highlight tekstur dan warna yang untuk foto-foto yang diambil di "golden hour" alias sesaat sebelum matahari terbenam.

Baca juga:

Market Share Samsung Mengecil akibat Digulingkan Vendor Tiongkok

[caption id="attachment_42221" align="alignnone" width="673"]Setelah Fortnite, Samsung Eksklusifkan VSCO VSCO for Samsung (source: Samsung)[/caption] Pun dengan Midday (SM2) dan Nighttime (SM4) yang berguna untuk meningkatkan kualitas foto yang diambil di saat-saat yang sesuai nama preset-nya. Aplikasi VSCO for Samsung telah tersedia untuk perangkat Samsung. Silakan unduh melalui Samsung Galaxy Apps Store.

Baca juga:

Samsung Garap Prosesor Dual-core Khusus AI?

Sebagai informasi, aplikasi VSCO hadir secara eksklusif untuk platform iOS dulu. Barulah di tahun 2013, VSCO mulai menyapa pengguna Android. Kemitraan dengan aplikasi fotografi itu sepertinya hendak dijadikan tumpuan Samsung untuk menaikkan kembali pamornya di pasar smartphone global. Misalnya dengan membeli smartphone bermerek Samsung, konsumen tak perlu melirik flagship besutan vendor lainnya karena tak cuma hardware kamera Samsung yang sudah bagus, tetapi software-nya ditunjang pula oleh VSCO.

SHARE:

Tanggapi Netizen, Elon Musk Beri Kode Layanan "X Mail" Pesaing Gmail

Instagram Luncurkan Fitur Schedule DM