
Technologue.id, Jakarta - Setelah sempat tertunda tanpa kepastian, Google akhirnya resmi umumkan tanggal rilis Pixel 9a. Ponsel ini bakal mulai dijual pada 10 April di AS, Kanada, dan Inggris.
Baca Juga: Motorola Razr 60 Ultra Muncul di TENAA, Lebih Jumbo, Bodi Tetap Ramping
Setelah itu, giliran Jerman, Spanyol, Italia, Prancis, dan beberapa negara Eropa lainnya yang kebagian Pixel 9a pada 14 April. Distribusi terus berlanjut hingga 16 April ke Australia, India, Singapura, Taiwan, dan Malaysia.

Jepang juga bakal dapat jatah, tetapi tanggal pastinya masih dirahasiakan. Jadi, buat penggemar Pixel di sana, harus sedikit lebih sabar.
Baca Juga: Oppo Find X8 Ultra dan Kawan-Kawan Siap Debut, Bakal ke Indonesia?
Pixel 9a pertama kali diumumkan dengan harga AS$499 (sekitar Rp8,2 juta), tetapi waktu rilisnya sempat samar-samar. Ternyata, ada masalah kualitas komponen yang bikin Google harus menunda peluncurannya demi memastikan kualitas terbaik.

Masalah itu kabarnya cuma terjadi di sebagian kecil unit, tetapi Google tetap memilih langkah hati-hati. Akibatnya, jadwal rilis dan embargo ulasan pun ikut tertunda. Sekarang, semua sudah siap dan Pixel 9a akhirnya bisa dinikmati banyak orang.