Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tablet Nokia T20 Masuk Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - HMD Global selaku pemilik lisensi merek Nokia, resmi meluncurkan tablet Nokia T20 di Indonesia. Nokia T20 merupakan tablet Android pertama keluaran HMD Global.

Nokia T20 mengusung panel IPS LCD 10,4 inci dengan resolusi 1.200 x 2.000 piksel dan rasio layar 5:3. Layar itu juga mendukung fitur playback video hingga resolusi 2K dan memiliki tingkat kecerahan hingga 400 nits.

Baca Juga:
Tablet Murah Nokia T20 Siap Masuk Indonesia, Ini Speknya

Nokia T20 memiliki kamera beresolusi 5 megapiksel yang bisa digunakan untuk berswafoto dan ada kamera beresolusi 8 megapiksel yang berada di bagian belakang. Nokia T20 juga memiliki sebuah modul LED flash untuk membantu kegiatan pemotretan di kondisi minim cahaya.

Nokia T20 mengusung chipset Unisoc T610 berkecepatan 1,8 GHz, RAM 4 GB dan media penyimpanan dengan kapasitas 64 GB yang bisa diperluas hingga 512 GB dengan kartu microSD.

Nokia T20 juga memiliki baterai dengan kapasitas jumbo yakni 8.200 mAh yang mendukung pengisian berdaya 15 watt. Untuk aspek konektivitas, Nokia T20 yang masuk Indonesia hanya mendukung jaringan internet melalui WiFi, tidak disertai dengan dukungan kartu SIM.

Fitur pendukung lainnya di tablet ini mencakup fitur biometrik face unlock, Google Kids Space untuk mode pemakaian tablet khusus anak-anak, hingga sertifikat tahan debu dan percikan air dengan rating IP52.

Ada pula dukungan output suara dengan teknologi Ozo Audio, dual stereo speaker, dual microphone, serta dukungan konektor USB tipe-C dan audio jack 3,5 mm. Beralih ke sektor software, Nokia T20 sudah menjalankan sistem operasi (OS) Android 11 yang bakal mendapatkan tiga tahun jaminan pembaruan keamanan dari Google, serta dua tahun pembaruan Android.

Baca Juga:
Nokia T20 Rilis, Bawa Layar 2K

Di Indonesia, tablet tersebut hadir dengan varian warna Ocean Blue dan sudah bisa dipesan (pre-order) di salah satu mitra e-commerce HMD Global di Tanah Air pada periode 12-24 Desember 2021 dengan harga Rp 3,3 juta. Perlu diketahui, bahwa ini tersedia hanya dalam versi WiFi saja.

Selama masa pre-order, pembeli tablet Nokia T20 bakal mendapatkan beragam hadiah gratis. Beberapa di antaranya mencakup Nokia Power Earbuds, program berlangganan paket premium Vision Plus, satu pohon yang bakal ditanamkan HMD Global atas nama pembeli, serta garansi perangkat selama dua tahun.

SHARE:

Samsung Luncurkan microSD Ngebut Karakter Sonic the Hedgehog

Square Enix Rilis Update Baru untuk Final Fantasy 7 Remake dan Rebirth