Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Telkomsel dan Indosat Sabet Penghargaan di Ajang Technologue Award 2023
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Technologue Award kembali hadir di tahun ini (2023). Ajang bergengsi teknologi tersebut dimeriahkan dengan sejumlah awarding.

"Sesuai janji kami pada tahun lalu akhirnya Technologue Award kembali digelar tahun ini," kata Denny Mahardy, Founder & Director PT Technologue Media Kreatif, Sabtu (30/9/2023).

Sebanyak 9 perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi dan teknologi terlibat dalam nominasi. Dalam menyeleksi para nominator, tim Technologue.id melakukan penilaian melalui editor choice yang sudah berpengalaman di bidangnya.

Terdapat 15 kategori Technologue Award 2023 mulai dari perusahaan telekomunikasi seluler, brand smartphone, notebook, hingga e-commerce.

Salah satu best dari ke-15 kategori tersebut yakni Telko Category. Kategori ini dimenangkan oleh profider-profider terbaik se-Indonesia.

Berikut adalah pemenang dari masing-masing Telko Category:

  • Best Telco Brand: XL Axiata
  • Best Fiber Services: Indosat HiFi
  • Best Network Quality: Telkomsel
  • Best Gaming Package: Smartfren
  • Best Telco Infrastructure: Huawei

Acara penganugerahan Technologue Award 2023 disponsori oleh Indosat Ooredoo Hutchison, ROG Phone, Tokopedia, Asus dan Samsung serta support dari Telkomsel, Smartfren, XL Axiata, Shopee, United Communications, Garena dan AOV UI.

SHARE:

Samsung Pecat Oknum Karyawan yang Bocorkan Gambar Galaxy S25+

XL Satu Lite Jangkau Area Pelosok, Ini Pilihan Paket Starter dan Paket Isi Ulang