Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Terungkap Skor AnTuTu iPhone 13 Pro
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Skor AnTuTu iPhone 13 Pro beredar di internet. Tak tanggung-tanggung, skornya jauh lebih tinggi dari perangkat pendahulunya, yakni iPhone 12 Pro.

Skor dibagikan langsung oleh AnTuTu lewat postingan di media sosial Weibo. Dari skor yang dibagikan tersebut, bisa dilihat bahwa iPhone 13 Pro memiliki performa yang sangat kencang.

Seperti dilansir dari GSM Arena, Sabtu (18/9/2021), skor AnTuTu iPhone 13 Pro mencapai hampir 840 ribu poin. Sedangkan iPhone 12 Pro hanya meraih kurang dari 706 ribu poin saja.

Baca Juga:

Perbandingan Spesifikasi iPhone 13, iPhone 13 Mini, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max

Jika dipersenkan, maka peningkatan performanya mencapai 19%. Peningkatan ini tak lain karena penggunaan prosesor terbaru A15 Bionic, tidak seperti iPhone 12 yang masih mengandalkan A14 Bionic.

Adapaun rincian skor AnTuTu iPhone 13 Pro adalah CPU 214.698 poin, GPU 324.552 poin, MEM 167.472 poin, dan UX 132.953 poin. Ini tentu merupakan kabar baik bagi Apple.

iPhone 13 Pro sendiri hadir dengan mengusung layar Super Retina XDR OLED berukuran 6,1 inci. Layar tersebut sudah terlindungi oleh ceramic shield.

Baca Juga:

Beli iPhone 13 di Luar Negeri? Hitung Dulu Pajaknya

Apple membekali smartphone ini dengan prosesor A15 Bionic yang diklaim lebih cepat 50% dari chip pesaing. Tersedia pilihan memori penyimpanan hingga 1TB.

Di sektor kamera, iPhone 13 Pro mengandalkan tiga buah kamera belakang yang yerdiri dari kamera wide 12 MP, ultra wide 12 MP dan telephoto 12 MP. Untuk kamera depannya beresolusi 12MP.

iPhone 13 Pro tersedia dalam empat varian warna, yakni graphite, gold, silver dan siera blue. Terkait harganya sendiri, dibandrol mulai US$999 atau setara Rp 14,1 jutaan.

SHARE:

Samsung Luncurkan microSD Ngebut Karakter Sonic the Hedgehog

Square Enix Rilis Update Baru untuk Final Fantasy 7 Remake dan Rebirth