Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tiap Tahun, Google Bayar Apple Miliaran Dolar untuk Search Engine
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Para pengguna perangkat Apple pasti tahu kalau browser Safari secara default menggunakan search engine atau mesin pencari Google.


Nah ini ternyata bukan karena Google merupakan mesin pencari paling populer loh. Melainkan karena Google telah membayar Apple agar menggunakannya.

Baca Juga:

Apple dan Google Garap Ekosistem 6G


Seperti dilansir dari Ubergizmo, Kamis (26/8/2021), pada tahun 2021 ini Google telah membayar Apple hingga US$15 miliar atau lebih dari Rp 200 triliun.


Bayarin ini US$ 10 miliar atau sekitar Rp 150 triliun lebih besar dari tahun sebelumnya, dan diperkirakan akan terus naik di tahun-tahun berikutnya.


Sejumlah analis bahkan menyebut Google akan membayar Apple hingga US$18 - US$20 miliar pada tahun 2022 mendatang.

Baca Juga:

Apple Pernah Rekrut Leakers Jadi Cepu Perusahaan


Google sendiri rela membayar mahal untuk memastikan bahwa Microsoft dan pesaing lainnya tidak mengalahkannya.


Namun analis menilai hal ini tidak akan berlangsung lama. Pada titik tertentu Google juga akan sadar bahwa itu terlalu boros dan akan merubah strateginya tersebut.

SHARE:

Samsung Luncurkan microSD Ngebut Karakter Sonic the Hedgehog

Square Enix Rilis Update Baru untuk Final Fantasy 7 Remake dan Rebirth