Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tokopedia Catat Kenaikan Transaksi Voucher Game Mobile Legends Selama Pandemi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Antusiasme masyarakat akan game online terus meningkat, terlebih di masa pandemi seperti sekarang ini.

Tokopedia bahkan mencatat adanya kenaikan yang cukup signifikan untuk kategori transaksi voucher game dan aksesoris mobile gaming.

Ini terjadi pada kuartal pertama tahun 2021, dan kenaikannya mencapai dua kali lipat dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

Baca Juga:

Duet Paska Merger, Gojek dan Tokopedia Luncurkan WIB Spesial


External Communications Senior Lead Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya mengatakan lonjakan tinggi terjadi untuk transaksi game Mobile Legends.

Tak tanggung-tanggung, peningkatannya mencapai 6x lipat pada kuartal pertama 2021 dibanding periode yang sama tahun sebelumnya.

"Transaksi in-game Mobile Legends dengan produk kode voucher Google Play dari Tokopedia pun meningkat lebih dari enam kali lipat," kata Ekhel, Jumat (21/5/2021).

"Untuk itu, kita berkolaborasi dengan Mobile Legends: Bang-Bang menggelar promo spesial berupa cashback hingga Rp 100.000 untuk voucher Google Play," tambahnya.

Baca Juga:

Sederet Pencapaian Tokopedia Selama Ramadan 2021


Untuk diketahui, promo yang digelar karena melihat tingginya antusiasme masyarakat ini dihadirkan bersamaan dengan perayaan ulang tahun Mobile Legends.

Promo ini diberi nama MLBB Birthday Bash dan berlangsung hingga 31 Mei 2021 dengan promo voucher game higga item-item in-game khusus.

Promo ditawarkan untuk pengguna dengan akumulasi nominal pembelian voucher tertinggi selama periode kampanye (top spender).

SHARE:

Samsung Luncurkan microSD Ngebut Karakter Sonic the Hedgehog

Square Enix Rilis Update Baru untuk Final Fantasy 7 Remake dan Rebirth