Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Tower of Fantasy Bakal Rilis di PS4 dan PS5
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Tower of Fantasy, game open-world gacha bikinan Hotta Studio, umumkan rencana buat segera hadirkan varian konsol ke PlayStation (PS) 4 dan 5.

Meskipun itu sudah hadir di mobile dan PC, tentunya kabar itu sangat menarik buat gamer yang mau mainkan Tower of Fantasy di konsol dan mobile. Sebab, akun kalian tampaknya bisa dibuka di perangkat lain.

Baca Juga: Tower of Fantasy Bakal Rilis Sound of the Sea Versi 2.5

Tower of Fantasy jadi game yang kian populer sejak diluncurkan beberapa bulan lalu. Game ini memadukan elemen sci-fi dengan open world yang indah dan fantastis. Lengkap dengan kustomisasi karakter, cerita yang menarik, dan pertarungan yang mirip dengan Genshin Impact.

Cerita khususnya jadi faktor utama kesuksesan game ini. Setiap cerita karakternya ditulis dengan sangat baik, alur cerita semi post apocalyptic, dan latar yang sangat futuristik. Ditambah, game ini juga rajin hadirkan update dan karakter baru yang bikin game ini selalu menarik.

Baca Juga: Tower of Fantasy Hadirkan Zona Bawah Air Baru di Update Versi 2.4

Kabar kehadiran Tower of Fantasy ke PS4 dan PS5 ini sendiri diumumkan selama Showcase Playstation Sony lalu. Selain hadir di PS4 dan PS5, game ini juga bakal support cross-platform, yang artinya kalian bisa buka game ini di perangkat lain dengan menautkan akun.

Nantinya, selain bisa mainkan game ini di mobile dan PC, kalian juga bisa jelajahi dunia Tower of Fantasy dalam versi 4K yang memukau dan tentunya support 60FPS di PS5.

SHARE:

Samsung Pecat Oknum Karyawan yang Bocorkan Gambar Galaxy S25+

XL Satu Lite Jangkau Area Pelosok, Ini Pilihan Paket Starter dan Paket Isi Ulang