Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Versi Terbaru Aplikasi myIndiHome Hadir, Bisa Atur Kunjungan Teknisi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Aplikasi myIndiHome hadir dalam versi terbaru. Aplikasi ini menawarkan konsep new excitement.

Beragam fitur unggulan tersaji untuk memudahkan pelanggan dalam mengelola layanan IndiHome, salah satunya adalah penjadwalan teknisi.

Untuk pasang baru dan perbaikan layanan IndiHome, penjadwalan dengan teknisi dapat dilakukan sesuai keinginan pelanggan. Progres pengerjaan teknisi pun bisa dipantau dari manapun melalui aplikasi, sehingga pelanggan tenang, bebas dari rasa khawatir.

Baca Juga:
Harpelnas 2021, Akun Medsos IndiHome Malah Diserbu Pelanggan

Selain itu, myIndiHome juga memudahkan pelanggan dalam mencari dan memilih paket langganan IndiHome beserta beragam layanan digital menarik lainnya seperti aktivasi layanan video streaming Disney+ Hotstar dan lain sebagainya.

Pelanggan dapat mengecek serta melakukan pembayaran layanan IndiHome melalui beragam cara, di antaranya transfer bank, kartu debit/kredit, saldo myIndiHome, dan yang terbaru yaitu LinkAja.

Venusiana, Direktur Consumer Service Telkom menjelaskan bahwa myIndiHome versi terbaru menyediakan kemudahan, keamanan dan kenyamanan bagi pelanggan sehinggga dapat dengan mudah dan cepat menambah serta mengatur layanan IndiHome hanya melalui smartphone-nya.

"Satu aplikasi untuk semua transaksi pelanggan IndiHome. Kami berharap aplikasi myIndiHome ini dapat mewujudkan pengalaman terbaik bagi pelanggan," ujarnya.

Sementara itu, Direktur Digital Business Telkom Muhamad Fajrin Rasyid menambahkan bahwa aplikasi myIndiHome dibuat dengan menggunakan teknologi Container - Microservice yang membantu mempercepat pengembangan aplikasi sehingga dapat menciptakan beragam fitur menarik sesuai kebutuhan dan masukan pelanggan.

Baca Juga:
Pelanggan IndiHome Bisa Akses GameQoo di Seluruh Indonesia

Ke depannya aplikasi akan dilengkapi dengan fitur biometri dengan teknologi kecerdasan buatan artificial intelligence (AI) agar pelanggan bisa cepat mengakses aplikasi dengan face recognition biometri tanpa harus mengingat kode akses dan kata sandi.

"Semua kemudahan ini adalah untuk memenuhi kebutuhan permintaan pelanggan kami, sesuai dengan slogan yang kami usung the new excitement, satu klik, bikin semua lebih asik," jelas Fajrin lebih lanjut.

Aplikasi myIndiHome versi terkini dapat diunduh melalui App Store untuk pengguna iOS dan Google Play untuk pengguna Android. Bagi pelanggan yang telah memiliki aplikasi myIndiHome versi sebelumnya, dapat melalui pembaruan (update).

SHARE:

Samsung Luncurkan microSD Ngebut Karakter Sonic the Hedgehog

Square Enix Rilis Update Baru untuk Final Fantasy 7 Remake dan Rebirth