Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Google Ingin Akuisisi Perusahaan Keamanan Siber dengan Nilai Rp370 Triliun
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Perusahaan induk Google, Alphabet, dilaporkan sedang melakukan pembicaraan untuk akuisisi sebuah perusahaan keamanan siber, Wiz. Jika langkah akuisisi ini berhasil, maka ini akan menjadi pembelian terbesar perusahaan yang pernah dilakukan.

The Wall Street Journal, mengutip sumber yang tidak disebutkan namanya, mengklaim bahwa Google sedang dalam negosiasi untuk membeli perusahaan keamanan siber Wiz seharga USD23 miliar atau sekitar Rp370 triliun.

Wiz pertama kali diluncurkan beberapa tahun lalu, pada tahun 2020. Perusahaan ini berspesialisasi dalam melindungi sistem cloud dan sejak peluncurannya telah mendeteksi kelemahan keamanan dari banyak perusahaan, termasuk salah satu pesaing Google, Microsoft.

Baca Juga:
Teknologi AI Google Dinilai Bahayakan Bumi

Pada Mei 2023, Wiz mengungkapkan bahwa mereka telah menemukan kelemahan di mesin pencari Microsoft Bing yang memungkinkan peretas tidak hanya mendapatkan informasi pribadi dari mesin tersebut tetapi juga benar-benar mengubah hasil pencariannya.

Sejak didirikan, Wiz telah mengumpulkan total USD1,9 miliar dari berbagai investor dan perusahaan. CNBC melaporkan bahwa baru-baru ini pada Mei, perusahaan tersebut bernilai USD12 miliar dan sedang mempertimbangkan untuk meluncurkan IPO sendiri untuk menjadikannya bisnis publik.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Samsung Luncurkan microSD Ngebut Karakter Sonic the Hedgehog

Square Enix Rilis Update Baru untuk Final Fantasy 7 Remake dan Rebirth